Selasa, 15 Januari 2019

INDRA PENGELIHATAN SERANGGA



Tupai
Bagi manusia, tupai terlihat memiliki bulu-bulu coklat, berlompatan di pepohonan dengan daun yang hijau. Tapi untuk seekor tupai saat melihat manusia, ia hanya bisa melihat tiga warna saja, hitam, putih, serta sedikit warna hijau dari daun atau rumput. Duh, melihat kaumnya sendiri saja tupai sudah bosan. Apalagi melihat manusia?
Kumbang Chysina Chysargirea
Chysina Chysargirea adalah kumbang asli Kosta Rika dengan bodi yang sangat menarik, seperti dilapisi oleh emas. Di balik keindahannya, ia tidak memiliki pandangan yang kaya seperti manusia. Matanya hanya bisa melihat pantulan cahaya yang tidak bisa dilihat oleh orang biasa.  Menurut penelitian, penglihatan tersebut digunakan sebagai sarana komunikasi antar-sesama chysina.
Anjing
Anjing adalah makhluk cerdas yang bahkan masih bisa mengenali sang pemilik meski terpisah selama berbulan-bulan lamanya. Buat yang membayangkan penglihatan anjing itu seperti manusia, Sahabat Braito ternyata salah besar. Anjing hanya bisa melihat warna cokelat, kuning dan biru saja. Meski begitu ia memiliki kelebihan penglihatan ketimbang manusia, yaitu cakupan pandangan yang lebih lebar.
Kucing
Sama seperti anjing, kucing pun ternyata juga kelemahan dalam penglihatannya. Hewan menggemaskan ini hanya bisa melihat warna coklat, kuning, dan biru. Meski begitu, bukan berarti pandangan ini adalah sebuah kelemahan. Lewat proses evolusi raturan ribu tahun, kucing mendapatkan pandangan tersebut yang diperlukannya dalam bertahan hidup. Selaini tu, kucing memiliki dua lapisan kelopak mata, salah satunya  berada di bagian dalam untuk perlindungan.
Burung
Mata burung memiliki keistimewaan,yaitu bisa melihat cahaya ultraviolet. Sesuai dengan namanya, cahaya tersebut berwarna ungu dan tidak bisa dilihat oleh manusia. Ini karena burung memiliki empat jenis sel kerucut yang disebut fotoreseptor. Kalau orang biasa hanya memiliki tiga fotoreseptor. Tak heran kalah burung bisa melihat lebih banyak warna dibandingkan manusia.
Lalat
Kenapa lalat susah ditabok? Karena ia memiliki ratusan, atau bahkan ribuan lensa mata berukuran kecil. Ia bisa melihat sekeliling dengan jelas dan mampu bereaksi cepat untuk menghindari serangan berbahaya. Sama seperti burung, lalat juga punya kemampuan melihat cahaya UV.
Ikan
Mengapa sebuah lensa disebut sebagai fish eye? Karena seperti itulah penglihatan seekor ikan, yaitu cembung. Mata tersebut hanya bisa melihat warna merah, hijau dan biru. Meski begitu, mata ikan bisa melihat cahaya ultraviolet.

SUMBER:
http://www.braito.co.id/ini-yang-membedakan-mata-manusia-dan-hewan/

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

TELESKOP

Teleskop  atau  teropong  adalah sebuah  instrumen   pengamatan  yang berfungsi mengumpulkan  radiasi elektromagnetik  dan sekaligus memb...